eProceedings of Engineering
Vol 4, No 2 (2017): Agustus, 2017

Deteksi Sinyal Spectrum Sensing Menggunakan Nilai Eigen Pada Cognitive Radio

Balthazar Isra (Telkom University)
Rina Pudji Astuti (Telkom University)
Afief Dias Pambudi (Telkom University)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2017

Abstract

Cognitive Radio adalah sebuah sistem yang dapat memahami lingkungan komunikasinya dan dapat mengatur parameternya secara optimal dalam melakukan proses komunikasi. Dengan teknologi ini Secondary User dapat mengisi lubang spektrum Primary User yang sedang tidak digunakan tanpa mengakibatkan interferensi. Salah satu fungsi utama dari Cognitive Radio adalah Spectrum Sensing. Fungsi inilah yang akan mendeteksi semua lubang spektrum agar bisa dipakai nantinya. Salah satu metode spectrum sensing ini adalah Deteksi Energi. Tetapi karena Deteksi Energi masih sensitif dengan ketidakpastian noise maka dibutuhkan metode lain untuk menunjang performansi metode ini, yaitu dengan menggunakan Nilai Eigen. Pada jurnal ini akan menganalisis kinerja dan membandingkan dua metode yaitu, Deteksi Energi menggunakan Nilai Eigen. Sinyal Primary User akan dibangun menggunakan OFDM yang nantinya akan ditransmisikan melalui kanal yang terdistribusi oleh hamburan Rayleigh dan ditambahkan oleh Additive White Gaussian Noise (AWGN). Setelah itu sinyal yang diterima oleh secondary user (SU) denga menggunakan single detector yang setelahnya disampling dengan jumlah sampel untuk dihitung Nilai Eigen dari matriks tersebut tersebut. Kemudian akan dibandingkan kinerja deteksi kedua metode tersebut menggunakan Kurva Receiver Operating Characteristic (ROC). Kinerja dari Metode Nilai Eigen akan terus meningkat bila menggunakan jumlah antenna 16 ataupun 32. Bila Semakin besar nilai Signal-to-Noise Ratio (SNR). SNR 0 dB akan mempunyai deteksi lebih bagus dibandingkan SNR -8dB Kata kunci :Cognitive Radio, OFDM, Deteksi Energi, Spectrum Sensing, Threshold, Nilai Eigen.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

engineering

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian teknik. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing ...