PEDADIDAKTIKA: Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Vol 1, No 2 (2014): Pedadidaktika

PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED INSTRUCTION PADA TEMA PEDULI TERHADAP MAKHLUK HIDUP DI SEKOLAH DASAR

Eli Siti Halimah (UPI Kampus Tasikmalaya)
Didi Sutardi Danawijaya (UPI Kampus Tasikmalaya)
Edi Hendri Mulyana (UPI Kampus Tasikmalaya)



Article Info

Publish Date
25 Jan 2017

Abstract

Dilatarbelakangi oleh perlunya guru mampu mengembangkan model pembelajaran Problem Based Instruction untuk mengatasi kesulitan belajar (learning obstacle) siswa khususnya pada pembelajaran tematik tema Peduli terhadap Makhluk Hidup di kelas IV Sekolah Dasar. Untuk itu penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model pembelajaran Problem Based Instruction pada pembelajaran tematik tersebut dengan menggunakan metode Didactical Design Research (DDR) yang terdiri dari tiga tahap meliputi analisis situasi didaktis, analisis metapedadidaktik, dan analisis retrospektif. Subjek pada penelitian ini yaitu guru dan siswa kelas IVA dan IVB SD Negeri 1 Kawali Kecamatan Kawali Kabupaten Ciamis. Teknik pengumpulan data dilaksanakan dengan menggunakan teknik triangulasi meliputi tes soal, observasi, wawancara, kuesioner, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa setelah dilakukannya implementasi desain model pembelajaran Problem Based Instruction 1 dan 2 menghasilkan perangkat pembelajaran yang mampu meminimalisir learning obstacle siswa pada tema Peduli terhadap Makhluk Hidup

Copyrights © 2014