Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat
Vol. 2 (2022): Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat Ma Chung 2022: Mengevaluasi Dampak Program Mas

Pemanfaatan Tanah Fasum dengan Tanaman Hias di Perumahan Joyo Grand RT 06 RW 08 Kota Malang

Mutia Lina Dewi (Teknik Sipil, Politeknik Negeri Malang)
Rinto Sasongko (Teknik Sipil, Politeknik Negeri Malang)
Rif'atul Khusniah (Teknik Sipil, Politeknik Negeri Malang)
Rofila El Maghfiroh (Teknik Sipil, Politeknik Negeri Malang)
Wahyuni Ningsih (Teknik Sipil, Politeknik Negeri Malang)



Article Info

Publish Date
09 Sep 2022

Abstract

Adanya Covid-19 membuat perubahan di segala bidang, misalnya pembelajaran online untuk semua tingkat pendidikan, banyak wirausaha baru dengan jualan kuliner, dan yang paling booming adalah bercocok tanam. Banyak ibu menghias teras rumahnya dengan aneka tanaman, mulai yang murah sampai tanaman mahal yang kekinian. Hobby baru para ibu di masa pandemi. Di lingkungan RT 06 RW 08 ada lahan fasum yang kosong, terkesan kumuh karena tidak ada yang merawat. Bahkan ada orang yang tidak bertanggung jawab membuang sampah di lahan fasum, meskipun ada tulisan “Dilarang Membuang Sampah”. Ibu PKK berharap ada kegiatan pengabdian masyarakat yang memanfaatkan lahan dengan menanam tanamam hias. Jenis tanaman hias bukan yang mahal, tetapi yang relatif murah dan mudah merawatnya. Tujuan kegiatan ini adalah memanfaatkan lahan fasum dengan aneka tanaman hias dan memberdayakan hobby ibu PKK bercocok tanam di lingkungan Perumahan Joyo Grand RT 06 RW 08 Kota Malang. Manfaat yang diharapkan lahan fasum menjadi indah dan enak dipandang.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

senam

Publisher

Subject

Arts Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Industrial & Manufacturing Engineering Languange, Linguistic, Communication & Media Medicine & Pharmacology

Description

Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat merupakan prosiding yang menjadi media publikasi atas makalah atau paper yang diseminarkan pada seminar pengabdian yang diselenggarakan oleh LPPM Universitas Ma Chung. Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarkat ber ISSN 2808-6813 terbit satu kali ...