JURNAL PENJAKORA
Vol. 10 No. 1 (2023): April 2023

Minat Melakukan Aktivitas Olahraga Masyarakat Suku Anak Dalam (SAD) Binaan Komunitas Sobat Eksplorasi Anak Dalam (SEAD)

Anggrawan Janur Putra (Universitas Jambi)
Yugo Delvindo Arisco (Universitas Jambi)
Roli Mardian (Universitas Jambi)



Article Info

Publish Date
12 Apr 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui minat melakukan aktivitas olahraga Masyarakat Suku Anak Dalam (SAD) Binaan Komunitas Sobat Eksplorasi Anak Dalam (SEAD) di Desa Pelempang, Muaro Jambi yang pada observasi awal masyarakat setempat banyak melakukan pekerjaan yang hanya berkebun. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif dengan  pendekatan kuantitatif. Sampel penelitian ini berjumlah 50 orang.  Instrumen yang digunakan berupa observasi, dokumentasi dan angket yang terdiri dari 40 butir pernyataan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa minat melakukan aktivitas olahraga Masyarakat Suku Anak Dalam (SAD) Binaan Komunitas Sobat Eksplorasi Anak Dalam (SEAD) di Desa Pelempang di kategorikan kurang dengan persentase 57.32%. maka kesimpulan yang didapat minat aktivitas olahraga pada masyarakat suku anak dalam dikategorikan kurang dikarenakan aktivitas berkebun yang melelahkan dan kurangnya fasilitas olahraga yang dimiliki

Copyrights © 2023