JURNAL EKOBIS DEWANTARA
Vol 6 No 2 (2023): JURNAL EKOBIS DEWANTARA

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP MINAT KUNJUNG PADA RUMAH MAKAN AMPERA 2 TAK CABANG VETERAN BINTARO JAKARTA SELATAN

Linda Desafitri Ratu Bilqis (Unknown)
Reno Catelya Dira Oktavia (Unknown)
Irfal Irfal (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Feb 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh reliability, responsiveness, assurance, empathy, dan tangibles terhadap minat berkunjung. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan metode analisis berganda. Pengumpulan data dengan menyebarkan kuisioner menggunakan accidental sampling sebanyak 100 responden. Hasil penelitian secara parsial menunjukkan bahwa reliability, responsiveness, assurance, empathy, dan tangibles secara langsung berpengaruh terhadap minat berkunjung. Saran dari penelitian ini, Rumah Makan Ampera 2 Tak Cabang Veteran diharapkan kualitas pelayanan terus ditingkatkan dan terus dievaluasi agar kebutuhan dan keinginan konsumen terpenuhi seperti penampilan dan kerapian karyawan, ketanggapan karyawan terhadap masalah yang dihadapi konsumen, dan kemudahan pemesanan makanan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

ekobis

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ekobis Dewantara Fakultas Ekonomi berfokus pada artikel penelitian tentang topik Manajemen Keuangan, MSDM, Manajemen Strategi, dan Manajemen ...