Indonesia adalah negara yang menyimpan beragam kekayaan dan sumber daya hayati terutama buah tropika. Tingginya keragaman tanaman buah di indonesia menghasilkan berbagai manfaat untuk kesehatan, di antaranya sebagai antioksidan. Tidak hanya terdapat pada daging buah tetapi kulit buah juga mengandung antioksidan untuk kesehatan. Manfaat antioksidan bagi tubuh diantaranya untuk melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan yang diakibatkan oleh radikal bebas. Tujuan dari studi literatur ini untuk mengetahui aktivitas antioksidan yang terdapat pada limbah kulit buah sebagai penangkal radikal bebas. Pengujian aktivitas antioksidan menggunakan metode DPPH dan vitamin C/Asam askorbat sebagai pembanding. Serapan diukur menggunakan spektrofotometer UV-Vis pada panjang gelombang maksimum yaitu 517 nm. Metode yang digunakan dalam penulisan karya tulis ini menggunakan penulusuran pustaka melalui database Google, Google Scholar, ReseardGate dan Science Direct dengan menggunakan keyword. Berdasarkan hasil dari berbagai penelusuran yang dicantumkan dalam artikel menunjukkan bahwa  limbah kulit buah lemon suanggi memiliki aktivitas antioksidan yang sangat kuat dengan  nilai IC50 (inhibition concentration) sebesar 14,41 ppm serta vitamin C  memiliki aktivitas antioksidan yang sangat kuat dikarenakan nilai IC50 yang dihasilkan <50.Kata Kunci : Antioksidan, IC50, Kulit Buah, DPPH, Vitamin C
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2023