Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Motivasi Kerja, Disiplin Kerja dan Stres Kerja terhadap Kinerja Pegawai Perumda Air Minum Tirta Binangun Kulon Progo. Jenis penelitin ini termasuk dalam penelitian kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah 102 responden pegawai Perumda Air Minum Tirta Binangun Kulon Progo. Teknik pengambilan sampel menggunakan probability sampling yaitu simple random sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah metode observasi, wawancara dan studi pustaka dengan instrumen penelitian yang digunakan adalah kuesioner. Hasil yang didapatkan adalah bahwa motivasi kerja, disiplin kerja dan stress kerja pegawai Perumda Air Minum Tirta Binangun Kulon Progo memiliki pengaruh yang signifikan dan positif terhadap kinerja pegawai. Selain itu berdasarkan uji Determinasi diperoleh bahwa sebesar 72,1% variabel kinerja pegawai dapat dijelaskan oleh variabel motivasi kerja, disiplin kerja dan stres kerja sedangkan sisanya masih terdapat 27,9% diterangkan oleh variabel lain yang tidak diajukan dalam penelitian ini.
Copyrights © 2021