Abdimas Galuh: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 5, No 1 (2023): Maret 2023

PERANCANGAN LABEL SEBAGAI SARANA INOVASI DALAM MENUNJANG PEMASARAN PRODUK MADU DI DESA SANGKETAN

Komang Sri Widiantari (Universitas Pendidikan Nasional)
Ni Wayan Ananda Sri Mahadevi (Universitas Pendidikan Nasional)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2023

Abstract

Madu merupakan salah satu makanan yang bernilai tinggi. Tingginya nilai tersebut dikarenakan madu memiliki nutrisi yang kompleks. Desa Sangketan merupakan salah satu daerah penghasil dan pasar penjualan madu. Maka tak heran, sebagian besar masyarakat di Desa Sangketan memiliki ternak madu di dalam mengembangkan usahanya. Namun dalam pemasaran madu tersebut masih mengalami keterbatasan karena kurangnya promosi dan tidak adanya label pada produk madu. Berdasarkan hasil pengamatan yang telah dilakukan ditemukan bahwa dalam pemasaran produk madu masih belum maksimal. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk membantu menyelesaikan permasalahan dengan melakukan pemasaran produk khususnya dalam perancangan label madu di Desa Sangketan. Metode pelaksanaan  kegiatan pengabdian ini dilakukan melalui tiga tahapan yaitu persiapan, pelaksanaan, dan implementasi. Hasil dari kegiatan ini adalah pemasaran produk madu di Desa Sangketan berjalan maksimal dengan adanya pembuatan label madu.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

abdimasgaluh

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Nursing

Description

Abdimas Galuh: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat merupakan jurnal yang memuat artikel pengabdian kepada masyarakat dari seluruh bidang ilmu. Abdimas Galuh: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat memuat artikel hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat dari para dosen maupun pengabdi lainnya dari ...