Balale' : Jurnal Antropologi
Vol 1, No 2 (2020): November 2020

Kain Kuning sebagai Media Pengobatan Tradisional pada Masyarakat Jawa di Desa Rasau Jaya Satu Kecamatan Rasau Jaya Kabupaten Kubu Raya” (Kajian Antropologi Kesehatan)

Wahyu Ilham wahyu (Universitas Tanjungpura)



Article Info

Publish Date
23 Dec 2020

Abstract

“Kain Kuning sebagai Media Pengobatan Tradisional pada Masyarakat Jawa di Desa Rasau Jaya Satu Kecamatan Rasau Jaya Kabupaten Kubu Raya” (Kajian Antropologi Kesehatan). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui secara mendalam tentang pengertian sehat dan sakit menurut masyarakat Jawa di desa Rasau Jaya Satu, makna media kain kuning dalam pengobatan tradisional, dan kepercayaan masyarakat terhadap pengobatan tradisional. Pendekatan penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan jenis metode penelitian etnografi, pengujian keabsahan data menggunakan teknik analisis data kualitatif. Teori interpretatif digunakan sebagai pisau analisis untuk menginterpretasikan praktik-praktik manusia yang bermakna. Sehingga teknik pengumpulan data dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Data diperoleh dari sumber berupa orang, tempat dan arsip atau dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemilihan upaya penyembuhan penyakit yang sesuai oleh masyarakat, juga ditentukan atas persepsi penyebab dari penyakit dan rasa sakit yang wajar atau tidak wajar oleh masing-masing individu. Semakin besar sakit yang dirasakan, semakin mendorongnya untuk mencari penyembuhan yang cocok.  Sehingga dalam melakukan pengobatan masyarakat mengenal istilah “jodoh-jodohan” artinya mereka berusaha menyembuhkan penyakitnya dengan mencoba berbagai pengobatan tradisional. Selain itu Pemaknaan sehat dan sakit menurut masyarakat memiliki kesamaan di mana setiap masyarakat yang menjadi informan dalam penelitian mengatakan sehat ialah ketika tidak adanya keluhan yang di rasakan oleh tubuh dan bisa melaksanakan kegiatan sehari-hari seperti biasa. Kemudian sakit di gambarkan oleh masyarakat ketika kehilangan gairah untuk bekerja, kehilangan nafsu makan dan pikiran atau batin terganggu. Adapun metode yang di terapkan dalam menyembuhkan penyakit, dukun menggunakan media es batu dan kain kuning. Untuk penyakit yang bersifat medis atau naturalistik dukun menggunakan media es batu sebagai pengobatan penyakit sedangkan untuk penyakit yang bersifat personalitik dukun menggunakan media kain kuning

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

BALELE

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Balale merupakan istilah dari bahasa Dayak Kanayatn dan Melayu Sambas serta Melayu Mempawah, yang memiliki arti kegiatan gotong royong dalam suatu pekerjaan secara bergilir, khususnya pada aktifitas perladangan sejak menentukan lokasi berladang hingga panen. Balale adalah tata nilai kehidupan sosial ...