Jurnal Ekonomi Bisnis Dan Industri (EBI)
Vol 5, No 1 (2023): Jurnal Ekonomi Bisnis dan Industri

PEMANFAATAN CONTENT DIGITAL MARKETING SEBAGAI UPAYA ANTISIPASI PENURUNAN BISNIS PASCA PANDEMI COVID-19

Asnita Putri Syafrizal (Universitas Sangga Buana YPKP Bandung)
Dety Mulyanti (Universitas Sangga Buana YPKP Bandung)



Article Info

Publish Date
01 May 2023

Abstract

AbstrakPandemi Covid-19 yang terjadi 2 tahun lalu mengakibatkan penurunan bisnis yang signifikan pada usaha-usaha masyarakat. Sebagai upaya mengatasi penurunan bisnis tersebut, beberapa UMKM mulai merambah pemasaran produk secara digital. Hal ini juga dilakukan oleh UMKM Kripik Balado Henny yang melakukan pemasaran produk menggunakan media social untuk memperkenalkan produk ke masyarakat luas. Namun keterbatasan pengetahuan, mengakibatkan produk tidak tersampaikan secara informatif dan tepat sasaran. Untuk mengatasi masalah tersebut, dilakukan analisis Content Digital Marketing sebagai strategi pemasaran produk yang tepat. Dalam penelitian ini dilakukan analisis pasar menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan Literatur Review untuk mengetahui target dan kebutuhan konsumen. Diperoleh 50 Responden pengguna media social dengan rentang umur 17 – 45 tahun yang membutuhkan informasi produk menggunakan konten digital.  Selanjutnya dilakukan Content Digital berupa Branding Product sebagai bentuk promosi produk sesuai dengan kebutuhan konsumen. Berdasarkan hasil Content Digital Marketing terhadap produk Kripik Balado Henny, diperoleh 46% konsumen sangat tertarik, 39% konsumen tertarik dan 15% konsumen tidak tertarik terhadap produk yang telah dipromosikan secara digital tersebut pada media social. Maka penggunaan Content Digital Marketing pada produk dapat meningkatkan minat beli konsumen, sehingga dapat mengatasi penurunan bisnis pasca Covid-19.Kata kunci : Content Digital Marketing, UMKM, Bisnis, Produk, Media Social

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

ebi

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal Ekonomi Bisnis dan Industri (EBI) merupakan jurnal nasional yang diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi Bisnis, Universitas Catur Insan Cendekia (UCIC). Jurnal ini memuat artikel hasil-hasil penelitian di bidang Ekonomi dan Bisnis. Jurnal ini dijadikan media informasi tentang karya ilmiah dibidang ...