Jurnal Cakrawala Ilmiah
Vol. 2 No. 5: Januari 2023

PEMANFAATAN TONGKOL JAGUNG PADA PEMBUATAN KARBON AKTIF DENGAN MENGGUNAKAN AKTIVATOR (Na2CO3) SERTA PENGARUHNYA TERHADAP SAMPEL AIR SUMUR GALI MENGGUNAKAN PARAMETER pH, TURBIDITY, TOTAL SUSPENDED SOLID (TSS) & TOTAL DISOLVED SOLID (TDS)

Ineke Febriana Anggraini (Program Studi Teknik Analisis Laboratorium Migas Politeknik Akamigas Palembang)
Euis Kusniawati (Program Studi Teknik Analisis Laboratorium Migas Politeknik Akamigas Palembang)
Mesi Mayangsari (Program Studi Teknik Analisis Laboratorium Migas Politeknik Akamigas Palembang)



Article Info

Publish Date
25 Jan 2023

Abstract

Limbah tongkol jagung merupakan hasil perkebunan jagung yang biasanya langsung dibuang oleh para pedagang yang menjual makanan berbahan baku buah jagung ke lingkungan. Limbah tongkol jagung dapat dimanfaatkan menjadi bahan baku pembuatan karbon aktif karena mempunyai struktur berpori dan mengandung selulosa dan hemiselulosa yang cukup tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik karbon aktif yang dibuat dari arang tongkol jagung dengan aktivator Na2CO3. Proses karbonisasi karbon aktif dilakukan menggunakan alat furnace selama 30 menit dengan suhu 400 ºC. Karbon aktif hasil proses karbonisasi dihaluskan kemudian di ayak dengan ayakan 80 mesh kemudian diaktivasi selama 24 jam dengan larutan Na2CO3 dengan variasi konsentrasi 2%. Setelah dilakukan pengujian terhadap karakteristik karbon aktif yaitu kadar abu didapatkan hasil sebesar 5,38% dan kadar air didapatkan hasil sebesar 3,93%. Hasil penelitian menunjukan bahwa karbon aktif limbah tongkol jagung mampu menurunkan parameter pH 8,6, Turbidity 42 NTU, Total Suspended Solid (TSS) 34 mg/L dan Total Disolved Solid (TDS) 510 mg/L. Limbah tongkol jagung mampu berperan sebagai karbon aktif untuk air sumur gali menjadi air bersihLimbah tongkol jagung merupakan hasil perkebunan jagung yang biasanya langsung dibuang oleh para pedagang yang menjual makanan berbahan baku buah jagung ke lingkungan. Limbah tongkol jagung dapat dimanfaatkan menjadi bahan baku pembuatan karbon aktif karena mempunyai struktur berpori dan mengandung selulosa dan hemiselulosa yang cukup tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik karbon aktif yang dibuat dari arang tongkol jagung dengan aktivator Na2CO3. Proses karbonisasi karbon aktif dilakukan menggunakan alat furnace selama 30 menit dengan suhu 400 ºC. Karbon aktif hasil proses karbonisasi dihaluskan kemudian di ayak dengan ayakan 80 mesh kemudian diaktivasi selama 24 jam dengan larutan Na2CO3 dengan variasi konsentrasi 2%. Setelah dilakukan pengujian terhadap karakteristik karbon aktif yaitu kadar abu didapatkan hasil sebesar 5,38% dan kadar air didapatkan hasil sebesar 3,93%. Hasil penelitian menunjukan bahwa karbon aktif limbah tongkol jagung mampu menurunkan parameter pH 8,6, Turbidity 42 NTU, Total Suspended Solid (TSS) 34 mg/L dan Total Disolved Solid (TDS) 510 mg/L. Limbah tongkol jagung mampu berperan sebagai karbon aktif untuk air sumur gali menjadi air bersih

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JCI

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Social Sciences Other

Description

Digitalisasi eknomi menembus batas wilayah negara dan kedaulatan ekonomi yang dapat saja menjadi peluang atau ancaman. Digitalisasi tidak bisa dihindari, tetap permsalahan utamanya adalah bagaimana negara ini harus dapat merumuskan kebijakan agar masyarakat kita jangan hanya menjadi sapi perahan ...