Media Komunikasi FPIPS
Vol. 22 No. 1 (2023)

Metode Role Playing Berbasis Billingual untuk Meningkatkan Kemampuan dan Hasil Belajar Siswa SMP Laboratorium Undiksha

Ketut Valien Wira Atmaja (a:1:{s:5:"en_US"
s:30:"Universitas Pendidikan Ganesha"
})

I Putu Sriartha (Universitas Pendidikan Ganesha)
I Wayan Kertih (Universitas Pendidikan Ganesha)



Article Info

Publish Date
13 Apr 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keefektifan pembelajaran dengan metode role playing (RPL) berbasis bilingual dalam meningkatkan nilai belajar siswa pada mata pelajaran IPS, mengetahui keefektifan pembelajaran dengan metode RPL berbasis bilingual dalam meningkatkan keterampilan komunikasi bahasa asing, dan mengetahui respon siswa dalam pembelajaran IPS dengan metode RPL berbasis bilingual. Penelitian ini dirancang dalam penelitian tindakan kelas dalam dua siklus di SMP Laboratorium Undiksha. Subjek dalam penelitian ini adalah 18 siswa kelas VIII-3 dan objek dalam penelitian ini adalah kemampuan dan hasil belajar siswa. Data dikumpulkan melalui tes dan angket. Kemudian, data dianalisis secara deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembelajaran dengan metode role playing berbasis bilingual terbukti efektif digunakan untuk meningkatkan hasil nilai siswa pada mata pelajaran IPS di kelas VIII-3 di SMP Laboratorium Undiksha Singaraja. Pembelajaran dengan metode role playing berbasis bilingual terbukti efektif digunakan untuk meningkatkan kemampuan berkomunikasi berbahasa asing di kelas VIII-3 di SMP Laboratorium Undiksha Singaraja. Siswa Kelas VIII-3 SMP Laboratorium Undiksha tahun ajaran 2021/2022 memberikan tanggapan yang positif terhadap pembelajaran IPS dengan menggunakan metode role playing berbasis bilingual.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

MKFIS

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Media Komunikasi FPIPS publishes and disseminates lecturers’ research results and analyses, teachers, and academic community research from various colleges/universities in Indonesia. The results of research and study contained in the journal accommodate manuscripts on integrated elementary to high ...