Jurnal Pendidikan Ekonomi, Akuntansi dan Kewirausahaan (JPEAKU)
Vol 2 No 2 (2022)

PENGARUH BRAND IMAGE DAN KUALITAS LAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN DI POS KOPI ZIO KABUPATEN JOMBANG

Dwi Anggreini, Rika (Unknown)
Masruchan (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Apr 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh brand image dan kualitas layanan terhadap keputusan pembelian konsumen di Pos Kopi Zio Kabupaten Jombang. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan populasi adalah seluruh konsumen Pos Kopi Zio dengan jumlah tak terhingga. Pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik purposive sampling dengan menggunakan rumus lemeshow didapatkan 100 sampel. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode observasi, wawancara, angket (kuesioner), dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, dan uji hipotesis dengan menggunakan bantuan software SPSS versi 21. Hasil penelitian menunjukkan uji t dengan nilai signifikansi 0,000 ≤ 0,05 dan hasil uji F sebesar 0,000 ≤ 0,05 Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh parsial antara brand image terhadap keputusan pembelian dan kualitas layanan terhadap keputusan pembelian. Serta ada pengaruh simultan antara brand image dan kualitas layanan terhadap keputusan pembelian konsumen di Pos Kopi Zio Kabupaten Jombang. Nilai R Square sebesar 0,547. Hal ini menunjukkan bahwa prosentase sumbangan pengaruh variabel bebas (brand image dan kualitas layanan) terhadap variabel terikat (keputusan pembelian) sebesar 0,547 atau 54,7% . Sedangkan sisanya 45,3% dipengaruhi oleh faktor atau variabel lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpeaku

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

JPEAKU (Jurnal Pendidikan Ekonomi Akuntansi dan Kewirausahaan) merupakan jurnal open access yang menerbitkan artikel berbasis hasil penelitian bidang keilmuan Pendidikan Ekonomi, Pendidikan Akuntansi, Pendidikan Kewirausahaan dan Ilmu Ekonomi. JPEAKU memberi kontribusi pada pemahaman, peningkatan, ...