Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, dan Akuntansi)
Vol 7 No 1 (2023): Edisi Januari - April 2023

PERAN LINGKUNGAN KERJA DAN KEPUASAN KERJA DALAM MENINGKATKAN KINERJA PEGAWAI INTRACO PENTA TBK

Assa, Adrie Frans (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Apr 2023

Abstract

Sumber daya manusia (SDM) merupakan salah satu aset penting dalam perusahaan karena manusia adalah penggerak perusahaan untuk mencapai tujuan. Manajemen sumber daya manusia (MSDM) adalah cara untuk memanfaatkan sumber daya manusia sebagai satuan kerja yang efektif. MSDM menambah kegunaan untuk kemampuan tenaga kerja agar tujuan perusahaan dapat tercapai, karena itu sangatlah penting bagi perusahaan menerapkan MSDM. PT Intraco Penta Tbk yang juga harus meningkatkan sumber daya manusia untuk dapat meningkatkan kinerja guna mencapai tujuan perusahaan. PT Intraco Penta Tbk merupakan perusahaan yang bergerak di bidang bisnis penyedia alat berat dan sudah beroperasi lebih dari empat puluh tahun. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran lingkungan kerja dan kepuasan kerja dalam meningkatkan kinerja pegawai di PT Intraco Penta Tbk. Jenis penelitiannya adalah kualitatif dengan bentuk deskriptif. Informan merupakan pegawai PT Intraco Penta Tbk. Data primer dikumpulkan melalui wawancara dan observasi serta studi pustaka.Teknik analisis data menggunakan triangualasi. Berdasarkan hasil penelitian ini, kepuasan kerja pegawai PT. Intraco Penta Tbk mampu memberi peran untuk mempengaruhi kinerja karyawan dan Lingkungan kerja mempengaruhi peningkatan kinerja pegawai pada PT. Intraco Penta Tbk.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

mea

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Manajemen, Ekonomi dan Akuntansi (MEA) Diterbitkan oleh Lembaga Penelitian & Pengabdian Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Muhammadiyah Bandung dimaksudkan sebagai media informasi dan forum pengkajian bidang ilmu Akuntansi, Manajemen, Bisnis dan Ekonomi. Jurnal ini berisikan ...