Jurnal Teknik, Komputer, Agroteknologi dan Sains
Vol 2 No 1 (2023): Jurnal Teknik, Komputer, Agroteknologi dan Sains (Marostek)

Identifikasi Potensi Tumpang Tindih Bidang Tanah Pada Kegiatan Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap

Randa, Gustio (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Apr 2023

Abstract

Tanah merupakan salah satu sumber alam yang sangat penting bagi kehidupan manusia, sebab peranannya mencakup segala aspek kehidupan masyarakat baik itu ekonomi, sosial, dan politik. Seiring perkembannya zaman dan pertumbuhan manusia akan mempengaruhi penguasaan tanah tersebut. Oleh karena itu tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi sebaran tumpang tindih bidang tanah pada kegiatan PTSL (Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap) di desa Motobe Kecamatan Sikakap Kabupaten Kepulauan Mentawai. Dalam penelitian ini dilakukan pengambilan data di desa Motobe Kecamatan Sikakap Kabupaten Kepulauan Mentawai untuk mendapatkan data bidang kegiatan PTSL, dan untuk mengalisa data PTSL terhadap Persil untuk mengetahui potensi tumpang tindih data Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Union dengan menggunakan Sistem Informasi Geografis (SIG). Data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data administrasi Kabupaten Kepulauan Mentawai 2020, peta bidang tanah sertifikat dan data bidang tanah PTSL (Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap) di Motobe Kecamatan Sikakap Kabupaten Kepulauan Mentawai. Hasil penelitian didapatkan 5 bidang tanah yang berpotensi Overlap di desa Motobe Kecamatan Sikakap Kabupaten Kepulauan Mentawai jumlah luasan 10.245 m2.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

journal

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT

Description

MAROSTEK: Jurnal Teknik, Komputer, Agroteknologi dan Sains adalah jurnal penelitian open access peer review berkualitas tinggi yang diterbitkan oleh PT. Marosk Zada ​​Cemerlang. MAROSTEK: Jurnal Teknik, Komputer, Agroteknologi dan Sains menyediakan platform yang menyambut dan mengakui makalah ...