Artikel ini bertujuanĀ untuk mengatahui strategi kementrian agama Kota Kendari dalam upaya meningkatkan pelayanan urusan haji kepada masyarakat. Dan untuk mengatahui kegiatan pelaksanaan kementrian agama Kota Kendari dalam pelaksanaan pelayanan urusan haji kepada masyarakat. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan. Penelitian ini dilaksanakan pada Kementrian Agama Kota Kendari Sulawesi tenggara. Informan dalam penelitian ini berjumlah 3 orang yaitu, Kepala bagian Penyelenggaraan Haji dan Umrah, Kepala bagian Bimbingan Masyarakat Islam, Kepala Bagian Tata Usaha. Hasil penelitian menunjukan bahwa strategi Kementrian Agama dalam meningkatkan pelayanan urusan haji kepada masyarakat terlihat cukup efektif, hal ini dikarenakan dalam proses pelayanan pendaftaran haji sudah menggunakan system online jadi untuk akses pendaftaran lebih mudah dan cepat meskipun ada sedikit masalah dalam waktu tunggu keberangkatan haji yang cukup lama. Adapun kegiatan pelaksanaan Kementrian Agama Kota Kendari dalam pelayanan urusan haji kepada masyarakat yang meliputi : 1)Administrasi, 2)Transportasi, 3)Akomodasi, 4)konsumsi, 5)Kesehatan.Kata kunci : Pelayanan, Haji, Strategi, Kementerian Agama
Copyrights © 2022