JS (Jurnal Sekolah)
Vol 1, No 2 (2017): Maret 2017

PENINGKATAN KEMAMPUAN PENGUKURAN DALAM MATEMATIKA AWAL MELALUI METODE DISCOVERY LEARNING

Tesya Cahyani Kusuma (STKIP Adzkia Padang)



Article Info

Publish Date
06 Sep 2017

Abstract

Abstrak : Peningkatan Kemampuan Pengukuran Dalam Matematika Awal Melalui Metode Discovery Learning. Penelitian bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan pengukuran dalam matematika awal anak usia dini. Penelitian dilaksanakan dengan jumlah 15 orang anak. Penelitian ini terdiri dari dua siklus, masing-masing siklus terdiri dari 8 kali pertemuan. Analisis data menggunakan kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan pada tahap pra siklus tercatat data tingkat kemampuan pengukuran dalam matematika awal sebesar 45,90%. Lalu meningkat menjadi 65,83% pada akhir siklus I dan terus meningkat menjadi 89,10% pada akhir siklus II.Kata kunci : Kemampuan Matematika Awal, Metode Discovery Learning, Penelitian Tindakan

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

js

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

JS (Jurnal Sekolah) berisi artikel yang berkaitan dengan pendidikan, yang meliputi pembelajaran, hasil penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. JS (Jurnal Sekolah), dikelola oleh Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Medan. JS (Jurnal Sekolah) ...