Jurnal Online Baradha
Vol 17 No 3 (2021)

Register dalam Video Laman Youtube Bayu Skak

Riyos Aldi Juniawan (Unesa)
Surana surana (UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA)



Article Info

Publish Date
29 Jun 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) register atau ragam bahasa berdasarkan penggunaannya pada video laman youtube Bayu Skak, (2) gaya bahasa berdasarkan jenis maksud yang ada pada register tersebut, (3) tema yang menjadi konten dalam register tersebut. Penelitian yang dilakukan ini berupa penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan sosiolinguistik. Data dalam penelitian ini berupa kutipan percakapan dan kata-kata atau kalimat yang diucapkan oleh objek data yaitu Bayu Skak sebagai ragam bahasa berdasarkan penggunaannya. Sumber data yang digunakakn dari laman youtube Bayu Skak dengan mengambil video yang diunggah pada tahun 2018 khususnya pada video yang berjudul ““Lidah Orang Jawa” dan “Aku Wong Jawa.” Data-data tersebut dikumpulkan lalu dipilah, diklasifikasikan berdasarkan konten dan konteks pembahasan yang menjadi batasan penelitian, diidentifikasi apa saja yang penting, lalu disampaikan pada umum. Analisis yang dilakukan dibagi menjadi dua bagian yaitu mengani ragam bahasa atau register dan gaya bahasa dalam register tersebut. Register dalam video laman youtube Bayu Skak bisa digolongkan menjadi dua berdaasarkan ragam bahasa alih kode yaitu yaiku (1) Jawa-Indonesia, (2) Jawa-Inggris, lan (3) Indonesia-Inggris, serta ragam bahasa campur kode. Sedangkan register berdasarkan satuan lingualnya berupa kata-kata dan kalimat. Kosa kata yang menjadi ciri dalam register tersebut bisa dibagi menjadi (1) sapaan atau panggilan, (2) tanggapan/ responsiif, (3) penjelasan/ konfirmatif. Gaya bahasa berdasarkan jenis maksud dalam register tersebut berupa denotatif dan konotatif. Kata Kunci: Ragam Bahasa, Register, Maksud, Konotatif, Denotatif

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

baradha

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

JOB (Jurnal Online Baradha) is an open access journal published by the Javanese language and Literature Education Study Program, Faculty of Languages and Arts, Universitas Negeri Surabaya. First published issue of Volume 1 No 1 in 2009 with 1 article in it. JOB: Jurnal Online Baradha is published ...