Jurnal Manajemen Pemasaran
Vol. 17 No. 1 (2023): April 2023

PENGARUH DINING EXPERIENCE TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN DI RUSTIC MARKET BY THE LAKE RESTORAN GRAHA NATURA SURABAYA

Jesslyn Meillycent (Universitas Kristen Petra)
Steven Jonathan Oslan (Universitas Kristen Petra)
Adriana Aprilia (Universitas Kristen Petra)



Article Info

Publish Date
21 Jun 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh kualitas makanan dan minuman, kualitas layanan, dan lingkungan fisik yang merupakan dimensi dari dining experience terhadap kepuasan konsumen di Rustic Market by The Lake Graha Natura Surabaya. Jenis penelitian ini menggunakan metode kuantitatif kausal dengan jumlah sampel yang digunakan adalah sebanyak 106 sampel. Metode analisa data pada penelitian ini menggunakan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas layanan dan lingkungan fisik memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen di Rustic Market by The Lake Graha Natura Surabaya, sedangkan kualitas makanan dan minuman memiliki pengaruh positif namun tidak signifikan terhadap kepuasan konsumen di Rustic Market by The Lake Graha Natura Surabaya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

mar

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Managemen Pemasaran dipublikasikan secara berkala setiap tahun oleh Program Studi Manajemen Pemasaran Universitas Kristen Petra Surabaya. Tujuan Jurnal Manajemen Pemasaran adalah: 1. Menyebarluaskan pengetahuan, penemuan, dan pengembangan ilmu pemasaran secara teori maupun praktis melalui ...