Naturalistic : Jurnal Kajian dan Penelitian Pendidikan dan Pembelajaran
Vol. 7 No. 2 (2023): Naturalistic: Jurnal Kajian Penelitian dan Pendidikan dan Pembelajaran

Kajian Pedagogik Tentang Pendidikan Multikultural Pada Materi PPKn Untuk Meningkatkan Nasionalisme Siswa

Rahman Wahid (Universitas Pendidikan Indonesia)
Juntika Nurihsan (Unknown)
Pupun Nuryani (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2023

Abstract

Penelitian ini mengkaji mengenai implementasi pendidikan multikultural di sekolah dasar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran, nilai pedagogic, perencanaan, proses, evaluasi, serta dampak pendidikan multikultural di Sekolah Dasar pada materi PPKn untuk meningkatkan nasionalisme siswa. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan menggunakan metode studi kasus. Partisipan dalam penelitian ini adalah sekolah yang termasuk di dalamnya antara lain yaitu guru, kepala sekolah, dan siswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu wawancara, observasi, dan analisis dokumen. Teknik analisis data yang digunakan adalah Miles dan Huberman yang meliputi reduksi data, display data, dan verifikasi data. Hasil penelitian menunjukan bahwa SD di Kecamatan Cileunyi telah mengimplementasikan pendidikan multikultural dengan cukup baik di antaranya adalah melalui kebijakan untuk saling menghargai dan toleransi dalam tata tertib dan pembiasaan kultur sekolah. Sementara itu dalam proses pembelajaran integrasi konten multikultural dilakukan terutama dalam mata pelajaran PPKn, hal ini dilakukan dengan cara seperti menggunakan metode pembelajaran demonstrasi dan bermain peran. Secara keseluruhan partisipan penelitian telah cukup baik dalam tahap perencanan, proses, evaluasi, tujuan, dan penanaman nilai pedagogic pada materi PPKn untuk meningkatkan nasionalisme siswa.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

naturalistic

Publisher

Subject

Education

Description

Lingkup artikel yang diterima adalah: 1. Metodologi Pembelajaran (Pendekatan, Media, Metode, Model, Strategi) 2. Pedagogik 3. Filsafat Pendidikan 4. Psikologi Pendidikan 5. Kurikulum 6. Pendidikan Agama 7. Pendidikan Dasar (Pendidikan dan Pembelajaran, IPA, IPS, PKn, B. Indonesia, Matematika, B. ...