Tujuan: mengetahui pengaruh senam yoga terhadap penurunan skala nyeri saat dismenore pada remaja putri di Desa Moncongloe Kecamatan Moncongloe Kabupaten Maros. Metode Penelitian: Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian pre eksperimen melalui rancangan penelitian one group pretest and posttest design dengan sampel 70 responden. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi,wawancara, dan pembagian kuesioner pada remaja putri. Hasil: Penelitian ini menunjukkan bahwa Ada pengaruh senam yoga terhadap penurunan skala nyeri saat dismenore pada remaja putri. Hasil uji statistik wilcoxon dengan kemaknaan Þ 0,05. Didapatkan hasil sebagai berikut: Adanya pengaruh senam yoga terhadap penurunan skala nyeri saat dismenore dengan nilai Þ value= 0,000 (0,05).Implikasi Penelitian : Bahwa masih ada beberapa responden yang dalam kondisi nyeri haid tidak melakukan senam yoga. Rekomendasi: Perlu adanya kepedulian responden dalam melakukan senam yoga pada saat nyeri haid.
Copyrights © 2023