Industri gerabah adalah salah satu sektor informal yang lebih bertujuan untuk mencari kesempatan kerja. Industri gerabah walau tidak terlalu besar namun dapat memberikan kontribusi potensial bagi perekonomian karena memberikan peluang pekerjaan kepada setiap lapisan masyarakat tanpa harus memiliki pendidikan tinggi atau pendidikan formal. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh working capital, tenaga kerja, dan efisiensi biaya produksi terhadap optimalisasi produksi industri gerabah di Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung secara parsial dan simultan. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan metode uji asumsi klasik, regresi linier berganda, koefisien determinasi berganda, uji t dan uji F. Hasil dari penelitian didapat bahwa nilai t hitung dari variabel X1 sebesar 4.881 dan signifikasinya adalah sebesar 0.000. Angka-angka ini memberikan arti bahwa Working Capital berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap optimalisasi produksi gerabah, karena t hitung lebih besar dari t tabel atau 4.881 > 1.683 dan signifikasinya lebih kecil dari 0.05 (5%) yaitu 0.000. Nilai t hitung dari variabel X2 sebesar 9.743 dan signifikasinya adalah sebesar 0.000. Angka-angka ini memberikan arti bahwa tenaga kerja berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap optimalisasi produksi gerabah, karena t hitung lebih besar dari t tabel atau 9.743 > 1.683 dan signifikasinya lebih kecil dari 0.05 (5%) yaitu 0.000. Nilai t hitung dari variabel X3 sebesar 4.223 dan signifikasinya adalah sebesar 0.044. Angka-angka ini memberikan arti bahwa efisiensi biaya produksi berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap optimalisasi produksi gerabah, karena t hitung lebih besar dari t tabel atau 4.223 > 1.683 dan signifikasinya lebih kecil dari 0.05 (5%) yaitu 0.044. Berdasarkan uji F didapat F hitung sebesar 573.173 dan sig F sebesar 0.000 dengan F tabel sebesar 2.83. Dinyatakan bahwa F hitung lebih besar dari F tabel atau 573.173 > 2.83. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa variabel working capital, tenaga kerja, dan efisiensi biaya produksi secara simultan atau bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan secara simultan terhadap optimalisasi produksi gerabah di Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung.
Copyrights © 2023