Jurnal Akuntansi Manado (JAIM)
Volume 3. Nomor 1. April 2022

Analisis Perilaku Wajib Pajak Usaha Mikro Terhadap Pelaksanaan Pemungutan Pajak Menggunakan Self Assessment System Di Kota Tomohon : Kota Tomohon

Nico Sihaloho (Mahasiswa)
Cecilia Kewo (Universitas Negeri Manado)
Bertha Mundung (Universitas Negeri Manado)



Article Info

Publish Date
23 Apr 2022

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perilaku wajib pajak usaha mikro terhadap pelaksanaan pemungutan pajak menggunakan Self Assessment System di Kota Tomohon. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari 10 informan dengan menggunakan metode purposive sampling yaitu pengambilan sampel dengan kriteria tertentu dan. Teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu observasi parsipatif pasif dan observasi terus terang atau tersamar, wawancara tak berstruktur dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan perilaku wajib pajak usaha mikro terhadap pelaksanaan pemungutan pajak menggunakan Self Assessment System di Kota Tomohon masih belum berjalan dengan baik dan juga belum berjalan sesuai dengan apa yang diinginkan. Didalam pelaksanaan pemungutan pajak menggunakan Self Assessment System juga masih terdapat penghambat dalam menjalankannya yaitu masih kurangnya penyuluhan dari fiskus yang membuat wajib pajak usaha mikro menjadi kebingungan atau tidak mengetahui apa yang menjadi kewajiban perpajakannya.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jaim

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Akuntansi Manado (JAIM) is an open access journal published by Accounting Departement of Economic Faculty Manado State University in collaboration with Institute of Indonesia Chartered Accountants-KAPd. The journal aims to provide a qualify accounting articels produce by Lecturers, ...