Penerapan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) pada proyek konstruksi masih sangat lemah, hal ini ditandai dengan masih banyaknya kecelakaan kerja. Sebagian besar atau 85% kecelakaan kerja ini disebabkan oleh faktor manusia, hal ini lah yang menjadi bagian penting dalam penelitian ini dimana subjek penelitiannya adalah pekerja. Metode analisis yang digunakan adalah meotde analisis regresi linier berganda dengan variabel bebas adalah karakter pekerja, pemahaman pekerja, kesadaran pekerja dan perilaku pekerja dengan variabel terikat adalah penerapan K3 . Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor yang paling berpengaruh adalah Karakter Pekerja memiliki pengaruh yang rendah pada penerapan penggunaan APD sebesar 24%, artinya penggunaan APD oleh pekerja dalam kegiata konstruksi menjadi faktor yang utama dalam lemahnya penerapan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3).
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2022