Jurnal Keperawatan Profesional (KEPO)
Vol. 3 No. 2 (2022): Volume 3 Nomor 2 November 2022

Analisis Kadar Serum Glutamic Oxaloacetic Transaminase (SGOT) dan Serum Glutmic Pyruvic Transaminase (SGPT) pada Petugas Berisiko Tinggi

Muhammadong Muhammadong (Akademi Keperawatan Yapenas 21 Maros)
Rahmawati Rahmawati (Akademi Keperawatan Yapenas 21 Maros)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2022

Abstract

Petugas pelayanan kesehatan yang beresiko tinggi di rumah sakit sangat berisiko terkena penularan infeksi terutama saat bertugas. Hati sangat rentan terjadi kerusakan karena penyakit infeksi. Kerusakan pada hati akan menyebabkan enzim hati lepas ke dalam aliran darah sehingga meningkat dalam darah dan menandakan adanya gangguan fungsi hati. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kadar SGOT-SGPT dalam serum pada petugas Berisiko Tinggi di Rumah Sakit Batara Siang Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan. Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian deskriptif. Subjek pada penelitian ini yaitu 30 orang dengan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik non probability sampling, metode accidental sampling. Penelitian ini disajikan dalam bentuk tabel frekuensi disertai narasi sebagai penjelasan tabel. Hasil penelitian pada Petugas Berisiko Tinggi di Rumah Sakit Batara Siang Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan yaitu terdapat 3 sampel yang mengalami peningkatan yaitu pada pemeriksaan SGOT dan SGPT, untuk hasil normal pada pemeriksaan SGOT 5-40 µ/L dan terdapat 1 petugas petugas memiliki peningkatan SGOT, sedangkan dan hasil normal pada pemeriksaan SGPT 7-56 µ/L dan terdapat 2 petugas memiliki peningkatan SGPT.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

kepo

Publisher

Subject

Health Professions Nursing

Description

Jurnal Keperawatan Profesional (KEPO) adalah bertujuan untuk memberikan pertukaran forum dan antarmuka antara peneliti dan praktisi terkait di bidang Keperawatan. Jurnal ini hanya menerima artikel dari hasil penelitian asli (prioritas utama), artikel studi kasus (bukan prioritas), dan kajian ilmiah ...