Excelencia : Journal Of Islamic Education & Management
Vol. 2 No. 02 (2022): Excelencia: Journal of Islamic Education & Management

Manajemen Program Kelas Unggulan Untuk Meningkatkan Daya Saing MTsN 1 Dan MTsN 2 Ponorogo

Zayyini Rusyda Mustarsyidah (IAIN Ponorogo)
Sugiyar (Institut Agama Islam Negeri Ponorogo, Indonesia)



Article Info

Publish Date
22 Nov 2022

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilatarbelakangi oleh persaingan madrasah yang semakin besar untuk memikat animo masyarakat dengan berbagai inovasi. Salah satu inovasi tersebut adalah penyelenggaraan program kelas unggulan yang menawarkan berbagai pilihan program kepada calon peserta didik sesuai dengan kecerdasan dan bakat yang dimiliki. Penelitian ini termasuk jenis penelitian lapangan dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui penerapan fungsi manajemen pada penyelenggaraan program kelas unggulan di MTsN 1 dan MTsN 2 Ponorogo serta implikasinya terhadap peningkatan daya saing madrasah di tengah persaingan lembaga pendidikan saat ini. Temuan penelitian yang diperoleh adalah bahwa penyelenggaraan program kelas unggulan menerapkan fungsi manajemen POAC (planning, organizing, actuating, dan controlling) atau perencanaan (tujuan, pengelola, kurikulum, tenaga pengajar, dan biaya), pengorganisasian (pembagian tugas dan struktur organisasi program, materi, penempatan siswa, sarana prasarana, dan biaya), pelaksanaan (pembelajaran dan kegiatan outdoor), pengawasan dan evaluasi (pengawasan dan evaluasi secara berkala dengan pelaporan program dan evaluasi pencapaian belajar siswa). Manajemen program kelas unggulan ini berimplikasi pada capaian prestasi kepala madrasah, reputasi madrasah, prestasi siswa di bidang akademik dan non-akademik, serta peningkatan animo masyarakat dari tahun ke tahun.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

excelencia

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Excelencia : Journal Of Islamic Education & Manajemen adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Institut Agama Islam Negeri Ponorogo. Jurnal ini berisi artikel hasil penelitian mahasiswa atau kolaborasi mahasiswa dan dosen Pascasarjana Institut Agama Islam Negeri Ponorogo. Lingkup kajian jurnal ini ...