Embriologi merupakan bagian dari materi perkuliahan Perkembangan Hewan. Ruang lingkup materi yang luas, banyaknya penggunaan istilah, serta konsep yang abstrak menjadikan mahasiswa sulit mengingat konsep-konsep penting pada materi embriologi. Penelitian ini bertujuan untuk melihat retensi mahasiswa terhadap materi embriologi dengan adanya penggunaan handout dalam pembelajaran. Retensi mahasiswa dilihat dari pengukuran daya retensi melalui tes retensi. Penelitian dilaksanakan pada Bulan Mei sampai Bulan Juli 2014. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat retensi mahasiswa dengan adanya penggunaan handout dalam pembelajaran embriologi mencapai persentase retensi 85% dengan kriteria retensi sangat baik. Kesimpulan penelitian ini adalah handout pembelajaran embriologi berbasis kontekstual mampu mempertahankan retensi mahasiswa terhadap materi embriologi pada Perkuliahan Perkembangan Hewan.
Copyrights © 2021