Madaniya
Vol. 4 No. 2 (2023)

Meningkatkan Nilai Jual Tempe Melalui Kripik Tempe

Adhita Maharani Dewi (Universitas Kristen Teknologi Solo)



Article Info

Publish Date
14 May 2023

Abstract

Desa Sanggarahan adalah salah satu desa di Kabupaten Sukoharjo yang sebagian besar penduduknya bermata pencaharian sebagai pembuat tempe, sampai akhirnya desa ini dijuluki sebagai Desa Tempe. Produsen tempe membuat produknya hanya di dapur mereka dengan peralatan seadanya. Pada saat pandemi Covid 19 melanda, penjualan tempe di desa tersebut turun hampir 70%, hal ini dikarenakan tidak ada sistem penjualan online serta delivery. Menanggapi permasalahan tersebut, maka tim pengabdian UKTS berencana memberikan pelatihan tentang pengolahan tempe menjadi tempe bernilai jual tinggi serta manajemen pemasaran yang lebih bagus melalui sistem online dan delivery. Pelatihan tersebut akan dilakukan langsung ke produsen tempe, dengan sasaran 21 pengrajin tempe. Pelaksanaan pelatihan selama dua bulan. Tujuan dari pelatihan ini adalah terciptanya produk baru berupa kripik tempe aneka rasa dengan kemasan yang menarik, serta pengenalan sistem penjualan online. Manfaat dari program ini adalah menumbuhkan jiwa kreativitas bagi produsen tempe. Kegiatan ini memiliki nilai positif, yang dapat dilihat dari respons konsumen ketika diberi sampel keripik tempe aneka rasa. Konsumen tertarik dan mengatakan akan melakukan pemesanan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

contents

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science

Description

Madaniya (ISSN 2721-4834) adalah jurnal ilmiah yang menerbitkan artikel tentang pengabdian kepada masyarakat dalam perspektif multidisiplin ilmu. Jurnal ini merupakan wadah untuk para akademisi, praktisi, dan masyarakat untuk mengeksplorasi isu-isu dan praktik yang berkaitan dengan penelitian, ...