Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan proses pengembangan perangkat pembelajaran, (2) Mendeskripsikan hasil dari pengembangan perangkat pembelajaran yang baik (3) Mendeskripsikan Efektifitas pembelajaran menggunakan model Two Stay Two Stray (TS-TS) dengan pendekatan Problem Posing. Model penelitian pengembangan ini menggunakan model yang dibuat oleh Plomp (2013). Subjek penelitian merupakan guru dan siswa SMP. Perangkat pembelajaran memuat Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), Lembar Kerja Siswa (LKS) yang memuat Problem Posing dengan menggunakan media Pohon Matematika, serta Tes Hasil Belajar (THB). Materi pembelajaran yang digunakan tentang Sifat, Keliling dan Luas Persegipanjang dan Persegi. Hasil penyusunan menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran valid, praktis, dan efektif. Hasil dari implementasi pada pembelajaran menunjukkan bahwa pembelajaran kooperatif model TS-TS yang dikombinasikan dengan pendekatan Problem Posing dengan media Pohon Matematika efektif untuk digunakan pada materi Persegipanjang dan Persegi di kelas VII.
Copyrights © 2023