Penelitian ini membahas tentang pelaksanaan pembelajaran matematika bagi anak tunagrahita ringan kelas IX di SLB Negeri 1 Lima Kaum, Kab. Tanah Datar. Penelitian ini diawali dengan kesulitan yang dialami siswa dalam memahami materi pembelajaran diberikan guru. Pada saat pembelajaran berlangsung, beberapa siswa terlihat jenuh dan bosan dalam mengikuti pembelajaran yang diberikan. Peneliti menyadari bahwa dalam pelaksanaan pembelajaran yang dilakukan guru, terdapat beberapa komponen pembelajaran yang tidak tercapai. Oleh karena peneliti berupaya untuk mendeskripsikan bagaimana pelaksanaan pembelajaran matematika, kendala yang dialami guru dalam pembelajaran matematika dan upaya yang dapat dilakukan guru dalam mengatasi kendala yang dialami pada pembelajaran matematika di kelas IX di SLB Negeri 1 Lima Kaum, Kab. Tanah Datar. Pada penelitian ini peneliti menggunakan metode deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini yaitu guru kelas dan siswa kelas IX. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara serta study dokumentasi.
Copyrights © 2020