Penelitian ini membahas tentang bagaimana cara meningkatkan proses pembelajaran keterampilan membuat vas bunga semen dari kain bekas bagi anak tunarungu. menggunakan jenis penelitian dengan metode eksperimen. Tujuan Penelitian ini yaitu untuk membuktikan bahwa keterampilan membuat vas bunga semen dari kain bekas bagi anak tunarungu Kelas IX di SLB Negeri 1 Lima Kaum dapat ditingkatkan dengan media Video Tutorial. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian dengan metode eksperimen. Metode yang dipakai untuk mengetahui apakah model media dengan video tutorial efektif digunakan dalam meningkatkan keterampilan vokasional membuat vas bunga semen dari kain bekas bagi anak tunarungu. Hasil dari penelitian ini adalah perbandingan persentase pretest dan posttest terlihatlah perbandingan yang meningkat terhadap kemampuan membuat vas bunga semen dari kain bekas bagi anak tunarungu kelas IX B di SLB Negeri 1 Lima Kaum setelah diberikan perlakuan dengan menggunakan Video tutorial. Penelitian dengan model pembelajaran langsung yang dilakukan peneliti dengan tujuan meningkatkan keterampilan vokasional membuat vas bunga semen dari kain bekas terlihat meningkat jika dibandingkan antara nilai pre-test dan post-test dan dapat dibuktikan melalui uji Wilcoxon Sign Rank Test dimana Zhitung = -2.032 dan Asymp.Sig(2-tailed) = 0.042, berarti Zhitung>Asymp.Sig. (2-tailed) dengan demikian Ho ditolak dan Ha diterima.
Copyrights © 2020