JURNAL KESEHATAN YAMASI MAKASSAR
Vol. 3 No. 2 (2019): Jurnal Kesehatan

UJI AKTIVITAS ANTIMIKROBA EKSTRAK ETANOL DAUN KELADI TIKUS (Typhonium flagelliaform) TERHADAP Staphylococcus aureus DAN Escherichia coli

Rusmin Rusmin (AKADEMI FARMASI YAMASI MAKASSAR)



Article Info

Publish Date
10 Jul 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui daya hambat ekstrak etanol daun keladi tikus (Typhonium flagelliaforme Blume.) terhadap pertanaman Staphylococcus aureus dan Escherichia coli. Desain penelitian yang digunakan adalah eksperimental laboratorium yang dilaksanakan di Akademi Farmasi Yamasi Makassar. Daun Keladi Tikus diekstraksi secara maserasi dengan menggunakan pelarut etanol 70%. Ekstrak etanol Daun keladi tikus dibuat dengan konsentrasi 2% b/v, 4% b/v, dan 6% b/v. Pengujian dilakukan dengan metode disc diffusion dengan menggunakan paper disk pada medium Nutrien Agar (NA) dengan masa inkubasi 1 x 24 jam pada suhu 370C. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai rata-rata pada konsentrasi 2% b/v adalah 14,3 mm, 4% b/v adalah 21,4 mm dan 6% b/v adalah 27,1 mm untuk Staphylococcus aureus dan nilai rata-rata pada konsentrasi 2% b/v adalah 12,73 mm, 4% b/v adalah 22,23 mm dan 6% b/v adalah 29,73 mm untuk bakteri Escherichia coli. Berdasarkan hasil analisis statistik bahwa : Ekstrak etanol daun keladi tikus (Typhonium flagelliaforme Blume.) dengan konsentrasi 2% b/v, 4% b/v, dan      6% b/v efektif menghambat pertumbuhan Staphylococcus aureus dan Escherichia coli.  Kata kunci : Aktifitas, ekstrak etanol, daun keladi tikus, Staphylococcus aureus, Escherichia coli.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

Jurkes

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal ini memuat naskah hasil penelitian dengan kajian ilmiah yang berkaitan dengan bidang kesehatan secara umum dan bidang farmasi khususnya. Sebuah jurnal yang didedikasikan untuk publikasi hasil penelitian seluruh aspek ilmu farmasi sebagai berikut : farmasetika, kimia farmasi, biologi farmasi, ...