Jurnal Minfo Polgan (JMP)
Vol. 12 No. 1 (2023): Artikel Penelitian Juni 2023

Pengaruh Manajemen Kualitas Manusia Dan Produk Terhadap Peningkatan Pendapatan Masyarakat Desa Kota Pari

Mira Yosefa Siregar (UNIVERSITAS PEMBANGUNAN PANCA BUDI)
Husni Muharram (Universitas Pembangunan Panca Budi Medan)



Article Info

Publish Date
29 May 2023

Abstract

Manusia sebagai faktor produksi dan penggerak kegiatan ekonomi rumah tangga merupakan kunci sukses dalam meningkatkan kualitas hidupnya demi memperbaiki tingkat kesejahteraan hidup dan meningkatkan pendapatan rumah tangganya. Perbaikan kualitas manusia dan produk sangat penting dikembangkan untuk menjaga kestabilan pendapatan dimasa yang akan datang dikarenakan manusia memiliki kemampuan secara jasmani dan rohani untuk meningkatkan nilai diri dan manfaat barang yang diproduksinya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis penagruh manajemen kualitas manusia dan produk dalam meningkatkan pendapatan masayarakat di Desa Kota Pari Kecamatan Pantai Cermin Kabupaten Serdang Bedagai Provinsi Sumatera Utara. Kegiatan ini dilakukan untuk menambah wawasan dan memberikan pelatihan kepada masyarakat khususnya dusun II Desa Kota Pari yang memiliki usaha agar terus termotivasi dan dapat mengembangkan usaha UKM dalam membantu perekonomian rumah tangga ibu dan bapak yang mencari nafkah di Desa Kota Pari, menambah ilmu agar dapat memperbaiki kualitas hidup sebagai manusia dan sumber daya tenaga kerja serta dapat nantinya memperbaiki kualitas produk yang diproduksi dan didistribusikannya. Dalam penelitian ini data dikumpulkan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi terhadap 12 orang informan yang diperoleh dengan menggunakan teknik snowball sampling dengan metode deskriptif kualitatif. Hasil menunjukkan bahwa ada pengaruh manajemen kualitas manusia dan produk terhadap peningkatan pendapatan masyarakat yang menjadi informan di Desa Kota Pari pada bulan Mei Tahun 2023 dengan probabilitas  0,000<0,05 dengan Fhitung sebesar 22,068 dan Ftabel 3.17 menyatakan ada pengaruh yang positif dan signifikan antara manajemen kualitas manusia dan produk terhadap peningkatan pendapatan. Perbaikan manajemen kualitas dan produk sangatlah penting dan harus dilakukan secara terus-menerus agar dapat berdaya saing dengan kompetitor dan siap menghadapi revolusi industri 5.0.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jmp

Publisher

Subject

Computer Science & IT Library & Information Science Mathematics Social Sciences

Description

Jurnal Minfo Polgan (JMP) merupakan jurnal nasional yang diterbitkan oleh Program Studi Manajemen Informatika Politeknik Ganesha Medan terbit berkala (satu tahun dua kali yaitu Maret dan September) dengan tujuan untuk menyebarluaskan hasil riset bidang teknologi dan informasi kepada para akademisi, ...