Mejuajua
Vol. 2 No. 3 (2023): April 2023

Peningkatan Vocabulary Siswa/Siswi Untuk Mengetahui Nama-Nama Benda Di Lingkungan Sekolah Dengan Menggunakan Flash Card Di Sdn 104211, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara

Rakasiwi, Rani (Unknown)
Br. Tampubolon, Marlina (Unknown)
Asi Erwindo Siahaan, Ricky (Unknown)
Mery Rosmida Silalahi, Masriani (Unknown)
Fitri Hasibuan, Lely (Unknown)
Pebrina Sinaga, Dwi (Unknown)
Husnah Harahap, Nurul (Unknown)
Huda Firdaus, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2023

Abstract

Bahasa Inggris merupakan salah satu mata pelajaran yang wajib dikuasai oleh siswa Sekolah Dasar. Namun siswa mengalami kesulitan berkomunikasi karena kurangnya penguasaan kosakata bahasa Inggris. Hal ini didukung pula dengan pembelajaran di sekolah yang lebih banyak menggunakan buku teks daripada menggunakan metode pembelajaran lain yang lebih menarik sehingga kegiatan pengabdian siswa/siswi ini perlu dilakukan di SDN 104211, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. Tujuan dari kegiatan pengabdian siswa/siswi ini adalah untuk melatih siswa sekolah dasar berkomunikasi dalam bahasa Inggris untuk mengembangkan pengetahuan dan ketrampilan kosakata dengan penggunaan media flash card. Metode yang dilakukan dalam kegiatan pengabdian kepada masyrakat ini melalui pelatihan ini ada dua tahap kegiatan yaitu teoritik dan praktis (Muhtadi, 2011; Tilaar, 1992). Dengan penggunaan media flash card, siswa SDN 104211 Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara semakin terlatih berbicara bahasa Inggris dan menguasai banyak kosakata bahasa Inggris yang ada di sekitar lingkungan mereka

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

mejuajua

Publisher

Subject

Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Public Health Other

Description

Health, welfare based on local wisdom, design and application of appropriate technology, the application of effective communication and learning methods and related ...