Penelitian ini membahas tentang perilaku konsumen dalam pembelian Produk emas PT. Pegadaian (Persero) UPS Syari’ah Binjai. Penelitian ini bertujuan untuk Mengetahui Perilaku Nasabah Dalam Pembelian Produk Emas Pada PT. Pegadaian (Persero) UPS Syari’ah Binjai. Jenis penelitian yang di gunakan adalah Deskriptif Kualitatif. Data yang di olah adalah hasil dari wawancara dan informan kunci pada Kantor. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu Observasi, Wawancara, dan Dokumentasi. Sedangkan Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Pengumpulan data baik melalui Observasi maupun Wawancara, Reduksi data, Penyajian data dan Kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian perilaku konsumen dalam pembelian Produk emas PT. Pegadaian (Persero) UPS Syari’ah Binjai tidak terlepas dari gaya hidup, status sosial, keluarga, pergaulan, serta penghasilan. Sedangkan karakteristik nasabah PT. Pegadaian (Persero) UPS Syari’ah Binjai berbeda- berbeda antara satu dan lainnya karena dipengaruhi oleh tingkat pendidikan, usia, pekerjaan, dan jenis kelamin.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2023