Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh antara variabel Organizational Citizenship Behaviour (OCB) yaitu terhadap Penilaian Kinerja Guru (PKG). Metode penelitian menggunakan metode kualitatif eksplanatif yaitu peneliti menggunakan beberapa landasan teori salah satunya adalah menggunakan Indikator perilaku Organisazional Citizenship Behaviour (OCB) menurut Napitupulu yaitu Altruism, Conscientiousness, Sportmanship, Couertesy, dan Civic Virtue apakah mempengaruhi indikator Penilaian Kinerja Guru (PKG) yaitu kompetensi kepribadian, sosial dan profesional. Dari hasil pembahasan dapat disimpulkan bahwa perilaku OCB berpengaruh signifikan terhadap penilain Kinerja Guru, semakin banyak seorang guru menunjukan perilaku OCB akan semakin tinggi skor nilai PKG, begitu sebaliknya semakin sedikit guru menunjukan perilaku OCB maka semakin rendah skor nilai PKG.
Copyrights © 2023