Jurnal Ilmiah Sultan Agung
Vol 2, No 1 (2023): Maret 2023

Pengaruh Gaya Kepemimpinan Dan Motivasi Kerja Karyawan Terhadap Kinerja Karyawan Dengan Loyalitas Kerja Sebagai Variabel Intervening (Studi pada Karyawan PT. Mita Furniture Jepara)

Mahartir Muhammad (Unknown)
Lutfi Nurcholis (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Mar 2023

Abstract

Tujuan penelitian untuk mengetahui gaya kempemimpinan dan motivasi yang dapat meningkatkan loyalitas kinerja karyawan sehingga penelitian ini mengambil: pengaruah gaya kepemimpinan dan motivasi kinerja karyawan terhadap kinerja karyawan dengan loyalitas sebagai variabel intervening. dalam penelitian ini menggunakan sampel 100 responden. Metode Analisis data menggunakan uji statistic dengan menggunakan Teknik analisis regresi linier berganda, korelasi gandan, koefisiensi determinasi dalam uji hipotesis. Hasil pengujian penelitian menyimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara gaya kepemimpinan dan motivasi kerja terhadap loyalitas kerja karyawan yang di dominasi paling berpengaruh adalah motivasi kerja. Yang di tandakan uji persamaan linier regresi berganda pada penelitian ini adalah Y = 16,202 + 0,267 X1 + 0,384 X2 + 0,122 M + e. Nilai konstanta sebesar 16, 202 menyatakan bahwa jika variabel independent dianggap kostanta (o), maka nilai rata-rata kinerja karyawan adalah sebesar 16,202. Koefisien gaya kepemimpinan (X1) sebesar 0,267. motivasi kerja (X2) sebesar 0,384 Loyalitas Karyawan (X3) sebesar 0,122. sehingga dapat disimpulkan bahwa gaya kepemimpinan dan motivasi berpengaruh terhadap kinerja karyawan dan loyalitas karyawan di PT. Mita Furniture Jepara. Kata Kunci: Kinerja karyawan, Gaya Kepemimpinan dan Loyalitas Kerja

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JIMU

Publisher

Subject

Religion Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Electrical & Electronics Engineering Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Nursing Public Health

Description

Jurnal Ilmiah Sultan Agung (JISA) merupakan jurnal untuk memfasilitasi publikasi karya ilmiah mahasiswa yang terbit secara berkala dalam satu tahun setiap Maret dan September. JISA melingkupi bidang keilmuan Teknik, Kesehatan, Humaniora, Ekonomi dan ...