Jurnal Ilmu dan Inovasi Fisika
Vol 3, No 2 (2019)

Estimasi Pengukuran Laju Aliran Sirkulasi Alam Pada Simulasi Sistem Pendingin Pasif Reaktor Nuklir Pre-FASSIP 02

Try Hutomo Putra (Departemen Fisika FMIPA Universitas Padjadjaran)
Intan Parwati (Departemen Fisika FMIPA Universitas Padjadjaran)
Rosaldi Pratama (Departemen Fisika FMIPA Universitas Padjadjaran)
Cukup Mulyana (Departemen Fisika FMIPA Universitas Padjadjaran)
Mulya Juarsa (Departemen Fisika FMIPA Universitas Padjadjaran)



Article Info

Publish Date
14 Aug 2019

Abstract

Padamnya pendingin aktif di reaktor nukir Fukushima Daiichi menyebabkan sisa panas reaksi fisi berantai tak kunjung didinginkan. Tsunami setinggi 13 m merendam generator listrik cadangan saat terjadi Station Black Out. Akibatnya terjadi kerusakan pada teras reaktor hingga menimbulkan ledakan gas hidrogen yang dapat menyebabkan radiasi radioaktif tercemar kelingkungan. Pengembangan sistem pendingin pasif untuk menggantikan sistem aktif sangat diperlukan. Dengan prinsip kerja natural circulation, air yang panas akan menuju ke daerah yang dingin karena adanya bouyancy (Gaya Apung). Maka dibuat fasilitas simulasi Untai Pre-FASSIP 02 untuk mensimulasikan kejadian pemanasan reaktor dan pendinginan berskala medium. Laju aliran merupakan hal yang sangat penting untuk mendinginkan. Hasil eksperimen menunjukan kecepatan laju aliran pada Pre-FASSIP 02 paling tinggi adalah 0.062 m/s dan yang paling rendah adalah 0.026 m/s.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jiif

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Energy Environmental Science Materials Science & Nanotechnology

Description

JIIF (Jurnal Ilmu dan Inovasi Fisika) is a scientific journal that contains research results covering theoretical, simulation and modeling studies, experiments, engineering and exploration in the field of Physics and its ...