Briliant: Jurnal Riset dan Konseptual
Vol 8 No 2 (2023): Volume 8 Nomor 2, Mei 2023

Prinsip Pendidikan STEM dalam Pembelajaran Sains

Sujarwanto, Eko (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 May 2023

Abstract

Pendidikan STEM adalah pendekatan interdisiplin Sains, Teknologi, Keteknikan, dan Matematika dalam konteks saling keterkaitan untuk menyiapkan peserta didik menghadapi perkembangan Sains dan Teknologi serta mampu menyelesaikan masalah. Proses pembelajaran dalam konteks integrasi STEM adalah inti pendidikan STEM. Perancangan proses pembelajaran membutuhkan pedoman yang memuat prinsip dan landasan teoritis. Penelitian ini bertujuan untuk menelaah model-model pembelajaran STEM yang di-design untuk pembelajaran STEM. Kajian dilakukan pada model PjBL-STEM Learning, 6E Learning by DeSIGNâ„¢, dan PIRPOSAL yang dimuat pada artikel ilmiah. Hasil kajian menunjukkan bahwa pembelajaran STEM perlu dilandasi oleh teori belajar kognitivisme dan sosio-konstruktivisme. Selanjutnya, prinsip-prinsip pada proses pembelajaran STEM adalah prinsip proses desain, prinsip proses inkuiri, berpusat pada masalah, berorientasi kooperatif, dan integrasi materi ajar. Prinsip-prinsip yang telah teridentifikasi akan bermanfaat untuk menunjang pengembangan model pembelajaran integrasi STEM.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

BRILIANT

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Education

Description

BRILIANT : Jurnal Riset dan Konseptual published by Universitas Nahdlatul Ulama Blitar. Published four times a year in print and online. Journals are published every three months, in February, May, August and November. The article topics contained in this journal are the results of research and ...