Abstrak. Penelitian ini merupakan upaya untuk mengindentifikasi, menelusuri, menganalisis UMKM konveksi di kota makassar perlu dilaksanakan pelatihan akan manajemen keuangan secara sistematis, terintegrasi, dan berkelanjutan mengenai literasi keuangan yaitu membangun fondasi bisnis yang kuat sangat dibutuhkan. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini melalui observasi, wawancara, dan dokumen. Teknik analisis data kualitatif menggunakan model Miles and Hubermans meliputi reduksi data,penyajian data serta penarikan kesimpulan dan verifikasi. Uji keabsahan data hasil penelitian dalam kaitannya dengan model manajemen pelatihan literasi keuangan pada UMKM Konveksi di Kota Makassar menggunakan uji kredibilitas melalui per panjangan pengamatan. Model Manajemen Edu Finance pada UMKM Konveksi untuk meningkatkan literasi keuangan dapat disimpulkan bahwa pelaku UMKM sangat membutuhkan pengetahuan berkait dengan cara mengelola keuangan, mengakses pembiayaan melalui perbankkan atau lembaga yang lain dan menumbuhkan jiwa kewirausahaan. Kebutuhan akan pengetahuan tentang literasi keuangan harus lebih ditingkatkan. Literasi keuangan bagi pelaku UMKM Konveksi dapat ditingkatkan dengan melakukan pelatihan-pelatihan, mencakupi planning (perencanaan), implementation (pelaksanaan) dan follow-up (tindak lanjut). Kata Kunci: Manajemen Keuangan, Literasi Keuangan, Model Manajemen Edu Finance
Copyrights © 2019