Seminar Nasional Hasil Penelitian LP2M UNM
2017

PENGARUH VOLUME DAN SALURAN PEMASARAN TERHADAP MARGIN PEMASARAN TELUR IKAN TERBANG SEGAR

Abdul Rahim (Unknown)
Aco Saparuddin Pernyata (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Sep 2017

Abstract

Rantai pemasaran telur ikan terbang yang panjang menyebabkan margin pemasaran menjadi besar sehingga pemasaran tidak efisien atau mekanisme pasar yang bersaing tidak sempurna. Penelitian yang dilakukan di wilayah pesisir pantai Barat Kecamatan Kalmas Kabupaten Pangkep bertujuan menganalisis pengaruh volume dan saluran pemasaran terhadap margin pemasaran telur ikan terbang segar. Penelitian ini bersumber dari data primer dengan menggunakan data berdasarkan dimensi waktu, yaitu cross-section Tahun 2016 dengan responden sebanyak 124 nelayan telur ikan terbang di Kabupaten Pangkep yang pilih dilakukan secara Sensus, sedangkan perantara 29 (pedagang pengumpul dan pengecer) dengan snowball sampling. Metode analisis yang digunakan estimasi dengan persamaan regresi non linear. Hasil penelitian menemukan bahwa distribusi saluran pemasaran telur ikan terbang segar di Kabupaten Pangkep terdiri dari 3 (tiga) saluran pemasaran dengan 3 (dua) lembaga pemasaran, yaitu pengecer, pengumpul, pedagang besar pengecer sehingga pemasarannya tidak efisien. Selanjutnya margin pemasaran telur ikan terbang dipengaruhi secara positif dan signifikan oleh volume pemasaran dan saluran pemasaran I dan II.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

semnaslemlit

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Chemistry Dentistry Economics, Econometrics & Finance Energy Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Materials Science & Nanotechnology Mathematics Medicine & Pharmacology Public Health Social Sciences Other

Description

Perguruan tinggi seharusnya terpanggil untuk menjawab tantangan-tantangan di atas melalui pelaksanaan darma ketiga pengabdian pada masyarakat, dan panggilan tersebut sejauh ini sudah banyak dilakukan namun program-program yang betul-betul pokus pada sasaran masih perlu diperbaiki, terutama ...