National Multidisciplinary Sciences
Vol. 1 No. 2 (2022): Proceeding SEMARTANI 1

Analisis usaha ternak itik petelur di desa kepuh doko kecamatan tembelang kabupaten jombang

Triviana Yuli Artanti (Universitas Muhammadiyah Jember)
Syamsul Hadi (Universitas Muhammadiyah Jember)
danFefi Nurdiana Widjayanti (Universitas Muhammadiyah Jember)



Article Info

Publish Date
07 Mar 2022

Abstract

Ternak itik merupakan salah satu usaha perunggasan yang cukup berkembang di Indonesia meskipun tidak sepopuler ternak ayam dan mempunyai potensi sebagai penghasil telur dan daging. Tujuan penelitian ini adalah untuk menghitung : (1) keuntungan keuntungan peternak itik petelur, (2) efisiensi biaya usaha ternak itik petelur, (3) mengetahui faktor- faktor yang mempengaruhi produksi usaha ternak itik petelur. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Metode analisis data (1) analisis keuntungan dengan formulasi π = TR – TC, (2) analisis efisiensi biaya dengan formulasi R/C rasio = TR/TC, (3) analisis regresi linear berganda untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi produksi. Hasil penelitian adalah: (1) Usaha ternak itik petelur di Desa Kepuh Doko Kecamatan Tembelang Kabupaten Jombang pada tahun 2021 menguntungkan sebesar Rp 991.108,91 /100m2/bulan. (2) Usaha ternak itik petelur di Desa Kepuh Doko Kecamatan Tembelang Kabupaten Jombang pada tahun 2021 efisien dalam penggunaan biaya dengan nilai R/C sebesar 1,36 pada tahun 2021 (3) Faktor yang mempengaruhi terhadap produksi usaha ternak itik petelur di Desa Kepuh Doko Kecamatan Tembelang Kabupaten Jombang adalah jumlah bibit berpengaruh positif, adapun yang berpengaruh tidak signifikan terhadap produksi telur itik adalah jumlah pakan berpengaruh negatif, umur peternak berpengaruh positif, tingkat Pendidikan berpengaruh negatif dan pengalaman beternak berpengaruh negatif.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

nms

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Education Social Sciences

Description

Discover the diverse processes in National Multidisciplinary Sciences, with prospective papers from researchers and Community Service who are productive in their respective fields. Research and service reports support study demonstrations in current trends in society and observations through field ...