Jurnal Muamalat Indonesia
Vol 3, No 1 (2023): Jurnal Muamalat Indonesia

Efisiensi Kerja Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Pontianak dalam Mengelola Dana Zakat, Infaq dan Sedekah (ZIS) dengan Metode Data Envelopment Analysis

Nur Widia Ningsih (Universitas Tanjungpura)
Rosyadi Rosyadi (Universitas Tanjungpura)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat efisiensi kerja Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) kota Pontianak dalam mengelola dana Zakat, Infaq dan Sedekah (ZIS) dengan metode Data Envelopment Analysis (DEA). Penelitian ini menggunakan metode analisis kuantitatif dengan mengolah data output yakni dana terhimpun dan dana tersalurkan dan input yakni biaya operasional dan biaya personalia. Untuk mengukur tingkat efisiensi Baznas menggunakan Data Envelopment Analysis (DEA) menggunakan asumsi Variabel Return to Scale (VRS). Adapun software yang digunakan yakni software Maxdea dan juga Microsoft Excel. Hasil DEA tahun 2018, 2019, dan 2021 efisiensi sempurna sebesar 100% dan tahun 2020 efisiensi yang belum sempurna 90%. Hasil Return To Scale (RTS) tahun 2019 dan 2021 constant, tahun 2018 increasing dan 2020 decreasing. Strategi Baznas kota Pontianak meningkatkan penerimaan zakat antara lain melakukan sosialisasi ke sekolah, kampus, daerah yang minim membayar zakat, daerah pertanian, intansi, ikut andil dalam kegiatan masyarakat, memaksimalkan fungsi digital. Strategi Baznas kota Pontianak dalam meningkatkan efisiensi pengelolaan zakat dengan menyeimbangkan biaya personalia dan menyeimbangkan dana terhimpun serta dana tersalurkan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JVPEI

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

JMI (JURNAL MUAMALAT INDONESIA) is an scientific journal which is published two times annually by Prodi Ekonomi Islam (PRODI EKIS), Faculty of Economics and Business, University of Tanjungpura (UNTAN) Pontianak, Indonesia. JMI is a type of scientific journal (e-journal), published 2 times a year. ...