JIMIA
Vol. 12 No. 1 (2018): JURNAL ILMIAH MAGISTER ILMU ADMINISTRASI - JIMIA

PELAKSANAAN HUMAN RELATION OLEH CAMAT DALAM MENCAPAI SEMANGAT KERJA PEGAWAI DI KANTOR KECAMATAN SINDANG BARANG KABUPATEN CIANJUR

Burhan Nurdin (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Apr 2019

Abstract

Penelitian ini berjudul: “Pelaksanaan Human Relations oleh Camat Sebagai Salah Satu Upaya Mencapai Semangat Kerja Pegawai di Kantor Kecamatan Sindang Barang Kabupaten Cianjur. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran yang obyektif mengenai pelaksanaan human relations yang dilakukan oleh camat sebagai salah satu upaya untuk mencapai semangat kerja pegawai. Disamping itu, untuk mengetahui faktor-faktor hambatan yang dihadapi oleh Camat dalam pelaksanaan human relations, serta upaya-upaya apa yang dilakukan oleh Camat untuk mengatasi hambatan-hambatan tersebut dalam pencapaian semangat kerja. Adapun hipotesis yang penulis ajukan dalam penelitian ini adalah : “Jika pelaksanaan human relations yang dilakukan oleh Camat berdasarkan pada prinsip-prinsip human relations, maka hal ini merupakan salah satu upaya untuk mencapai semangat kerja pegawai di Kantor Kecamatan Sindang Barang Kabupaten Cianjur.” Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode penelitian deskriptif analisis yaitu, metode penelitian yang menggambarkan, menguraikan, melukiskan suatu keadaan yang sedang berlangsung berdasarkan data dan informasi yang diperoleh yang bersifat aktual dan faktual. Adapun teknik pengumpulan data yang dipergunakan adalah : Studi kepustakaan, Studi lapangan, melalui Observasi, Wawancara, dan Penyebaran angket. Hasil pengolahan data dalam pembahasan angket variable bebas menunjukan nilai 56,32 % dan untuk pembahasan angket variable terikat menunjukan nilai 53,19%, keduanya berada pada garis kontimum pada Kriteria cukup baik. Oleh karena itu hipotesis yang penulis ajukan dalam penelitian ini dapat diterima karena telah teruji keberadaannya. Hasil penelitian dan pengolahan angket serta hambatan yang dihadapi oleh Camat dalam pelaksanaan Human Relations dijadikan dasar oleh penulis untuk mengajukan beberapa saran. Agar pelaksanaan Human Relations dapat terlaksana secara optimal, maka Camat di dalam melaksanakan Human Relations hendaknya menggunakan prinsip-prinsip Human Relations, sehingga kerja pegawai dapat tercapai secara optimal.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jimia

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal Ilmiah Magister Ilmu Administrasi (JIMIA) contains articles and scientific papers in the form of research and non-research results, both in government institutions or in the community. This journal focuses on the theoretical and practical study of administration public and public policy ...