Phinisi Integration Review
Volume 6 Nomor 2 Tahun 2023

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE SCRAMBLE UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR TEMATIK SISWA KELAS V UPTD SD NEGERI 57 PAREPARE

St Maryam M (PGSD, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Makassar)
Zaid Zainal (PGSD, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Makassar)
Astina Ramsya (PGSD, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
16 Jun 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe scramble dalam proses pembelajaran dan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar tematik siswa kelas V UPTD SD Negeri 57 Parepare. Pendekatan penelitian ini pendekatan kualitatif. Jenis penelitian adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Subjek penelitian ini guru dan siswa kelas V yang berjumlah 18 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan observasi, tes, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan deskriptif kualitatif. Penelitian dilaksanakan dua siklus, hasil penelitian siklus I proses pembelajaran dari aspek guru pada kualifikasi cukup (C), aspek siswa kualifikasi cukup (C) dan hasil tes belajar kualifikasi cukup (C). Sedangkan hasil penelitian siklus II proses pembelajaran dari aspek guru pada kualifikasi baik (B), aspek siswa kualifikasi baik (B) dan hasil tes belajar kualifikasi baik (B). Kesimpulan penelitian ini dengan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe scramble dapat meningkatkan proses dan hasil belajar tematik siswa kelas V UPTD SD Negeri 57 Parepare.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

pir

Publisher

Subject

Arts Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences Other

Description

Phinisi integration review dikelola oleh program studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) Program Pascasarjana Universitas Negeri Makassar dengan ISSN: 2614-2317 (online) dan ISSN: 2614-2325 (Cetak), terbit 2 kali dalam setahun pada bulan februari dan agustus. Phinisi integration review ...