Jurnal Teknik Sipil Macca
Vol 4 No 2 (2019): Jurnal Teknik Sipil Macca Juni 2019

Pengaruh Limbah Marmer sebagai Filler pada Campuran Beton Aspal terhadap Pengujian Modulus Resilien

Alimin Gecong (Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik UMI)
Budhi Dharmawan (Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik UMI)
Andi Ichsan Novraji (Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik UMI)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2019

Abstract

Material agregat termasuk jenis SDA tidak bisa diperbarui, apabila digunakan dalam jangka waktu lama tanpa pembaharuan maka ketersediaannya di alam akan berkurang. Oleh karenanya perlu adanya bahan pengganti yakni limbah batu marmer. Penelitian dilakukan bertujuan guna mengetahui pengaruh bahan tambah limbah marmer sebagai filler pada campuran beton aspal terhadap pengujian Modulus Resilien. Kadar aspal rencana yang digunakan yaitu 4,5%, 5,0%, 5,5%, 6,0%, dan 6,5%. Uji awal yang akan dilakukan dengan alat Marshall Test guna mendapat kadar aspal optimum (KAO). Lalu dilanjutkan dengan uji yang mempergunakan alat Indirect Tensile Strenght. Penggunaan KAO sebesar 5,9% dengan kadar filler 0,0%,0,25%, 0,5%, 1,0%, 1,5%, dan 2,0%. Hasil uji kuat tarik tidak lansung, nilai modulus resilien untuk campuran aspal beton menggunakan variasi kadar marmer 1,0% yang paling baik digunakan karna mempunyai nilai regangan yang paling baik, dimana pada saat regangannya menurun modulus resilien akan semakin kaku dan benda uji akan mulai mengalami retak atau keruntuhan.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jtsm

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering

Description

Jurnal Teknik Sipil MACCA merupakan media publikasi tulisan ilmiah yang dibentuk oleh tim redaksi sebagai pengelola jurnal Program Studi Teknik Sipil Universitas Muslim Indonesia dalam  rangka mewadahi hasil pemikiran dan penelitian serta inovasi insan ketekniksipilan guna memajukan ilmu ...