Alimin Gecong
Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik UMI

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pengaruh Limbah Marmer sebagai Filler pada Campuran Beton Aspal terhadap Pengujian Modulus Resilien Alimin Gecong; Budhi Dharmawan; Andi Ichsan Novraji
Jurnal Teknik Sipil MACCA Vol 4 No 2 (2019): Jurnal Teknik Sipil Macca Juni 2019
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (746.488 KB) | DOI: 10.33096/jtsm.v4i2.368

Abstract

Material agregat termasuk jenis SDA tidak bisa diperbarui, apabila digunakan dalam jangka waktu lama tanpa pembaharuan maka ketersediaannya di alam akan berkurang. Oleh karenanya perlu adanya bahan pengganti yakni limbah batu marmer. Penelitian dilakukan bertujuan guna mengetahui pengaruh bahan tambah limbah marmer sebagai filler pada campuran beton aspal terhadap pengujian Modulus Resilien. Kadar aspal rencana yang digunakan yaitu 4,5%, 5,0%, 5,5%, 6,0%, dan 6,5%. Uji awal yang akan dilakukan dengan alat Marshall Test guna mendapat kadar aspal optimum (KAO). Lalu dilanjutkan dengan uji yang mempergunakan alat Indirect Tensile Strenght. Penggunaan KAO sebesar 5,9% dengan kadar filler 0,0%,0,25%, 0,5%, 1,0%, 1,5%, dan 2,0%. Hasil uji kuat tarik tidak lansung, nilai modulus resilien untuk campuran aspal beton menggunakan variasi kadar marmer 1,0% yang paling baik digunakan karna mempunyai nilai regangan yang paling baik, dimana pada saat regangannya menurun modulus resilien akan semakin kaku dan benda uji akan mulai mengalami retak atau keruntuhan.
Studi Penggunaan Serbuk Eceng Gondok Terhadap Peningkatan Tegangan Tarik pada Campuran Beton Aspal Alimin Gecong; Sri Angriana Salida; Maqriani
Jurnal Teknik Sipil MACCA Vol 4 No 3 (2019): Jurnal Teknik Sipil Macca Oktober 2019
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (560.64 KB) | DOI: 10.33096/jtsm.v4i3.388

Abstract

Jalan merupakan peranan yang sangat penting dalam menunjang kelancaran transportasi bagi pertumbuhan suatu daerah, sehingga dibutuhkan perkerasan jalan yang baik agar lalu lintas menjadi aman, nyaman dan lancar. Lapisan perkerasan jalan mengalami dua pembebanan yaitu beban tekan dan beban tarik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kadar aspal optimum untuk pencampuran serbuk eceng gondok sebagai filler serta untuk mengetahui pengaruh serbuk eceng gondok campuran terhadap peningkatan tegangan tarik. Kadar aspal rencana yang digunakan yaitu 5,0%, 5,5%, 6,0%, 6,5%, dan 7,0%. Pengujian awal dengan alat Marshall Test untuk mendapatkan kadar aspal optimum (KAO). Pengujian selanjutnya dengan menggunakan alat Indirect Tensile Strenght. KAO yang digunakan yaitu 6,0% dan kadar filler yaitu 0,3%, 0,5%, 0,7%, dan 0,9% dan 1,1%. 2. Dari hasil pengujian Indirect Tensile Strength, campuran dengan menggunakan filler serbuk eceng gondok menahan beban sebesar 10583.45 Kpa pada variasi filler 0,3%. Berdasarkan hasil tersebut semakin besar kadar filler yang digunakan, maka kemampuan benda uji menahan beban juga semakin menurun.”