Usada Nusantara: Jurnal Kesehatan Tradisional
Vol. 1 No. 1 (2023): Januari: USADA NUSANTARA

Pengaruh Family Psychoeducation Pada Keluarga Terhadap Penurunan Tanda Dan Gejala Pasien Skizofrenia Di Wilayah Kerja Puskesmas Namlea

Mirdat Hitiyaut (Unknown)
Hasna Tunny (Unknown)
Ernawati Hatuwe (Unknown)
Vindi Widiastuti (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Jan 2023

Abstract

Skizofrenia adalah suatu penyakit yang mempengaruhi otak dan menimbulkan pikiran, persepsi, emosi, gerakan, dan perilaku yang aneh dan terganggu yang memiliki gejala-gejala positif, seperti waham, halusinasi, disorganisasi pikiran dan bicara, serta perilaku tidak teratur dan gejala-gejala negatif. Skizofrenia membutuhkan tata laksana jangka panjang karena merupakan gangguan yang bersifat menahun (kronis) dan bisa kambuh. Bantuan dapat dilakukan dengan pendekatan model Family Psychoeducation (FPE) pada pasien. Tujuan dari penelitian, untuk mengetahui pemberdayaan keluarga kesehatan jiwa dalam penanganan pasien Skizofrenia di wilayah kerja Puskesmas Namlea. Jenis penelitian pra experimental dengan menggunakan One group Pre testpost test design (tanpa menggunakan kelompok kontrol), dimana peneliti melakukan observasi dan wawancara pada pasien dan keluarga sejumlah15 responden. Hasil penelitian, terdapat pengaruh terapi FPE terhadap penurunan tanda dan gejala pasien Sizofrenia yang meliputi aspek kognitif, afektif, fisiologis, perilaku dan social. Kesimpulan, terapi family psychoeducation sangat efektif terhadap penurunan tanda dan gejala pasien skizofrenia.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

usd

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Veterinary

Description

Surgical Medical Practice, Pharmacy, Maternity, Child Health, Mental Health, Public Health, Dental, Medical Education, Midwifery, Medicine and Nursing, Health Policy and Management, Community Nutrition, Environmental Health, Epidemiology, Reproductive Health, Health Promotion, Occupational Safety & ...