Kota Ambon merupakan daerah yang memilki tingkat kerentanan gempa bumi di provinsi Maluku. Berdasarkan indeks risiko bencana, Kota Ambon merupakan kota yang paling banyak mengalami bencana gempa bumi di Provinsi Maluku. Upaya kesiapsiagaan masyarakat terhadap bencana masih dianggap lemah, terbukti dengan banyaknya korban jiwa, kerugian properti, dan kematian. Anak-anak diklasifikasikan sebagai rentan terhadap upaya penanggulangan bencana dan oleh karena itu memerlukan upaya khusus untuk meningkatkan pengetahuan tentang mitigasi bencana. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan siswa tentang mitigasi bencana melalui kegiatan sosialisasi kesiapsiagaan bencana untuk mewujudkan sekolah tangguh bencana. Kegiatan pengabdian ini merupakan salah satu bentuk bangian dari kerja kuliah nyata (KKN) mandiri Universitas Pattimura yang dilaksanakan pada tanggal 4 Desember 2021 dengan jumlah peserta 21 Siswa dan juga para guru di SD Negeri 1 Poka. Kegiatan ini menemukan bahwa tingkat pengetahuan siswa SD Negeri 1 Poka tentang mitigasi bencana masih perlu ditingkatkan lebih lanjut. Pengetahuan yang rendah dapat meningkatkan jumlah korban akibat bencana. Solusi yang ditawarkan oleh kami adalah melakukan kegiatan edukasi kesadaran bencana melalui sosialisasi kebencanaan. Diharapkan tindak lanjut tindakan seperti pemeliharaan dan pengawasan sebagai pengendalian dengan tujuan kegiatan tersebut memiliki hasil yang optimal untuk meningkatkan pengetahuan siswa tentang mitigasi bencana dan terwujudnya sekolah tangguh bencana.
Copyrights © 2023