Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dinamika pembangunan manusia di Kabupaten Rokan Hulu melalui bidang kesehatan, pendidikan, dan kesejahteraan ekonomi dengan menggunakan metode deskriptif. Dan untuk mengetahui prioritas pembangunan manusia yang paling utama di Kabupaten Rokan Hulu dengan menggunakan metode Analisis Hirarki Proses melalui pemerintah Kabupaten Rokan Hulu berdasarkan RPJMD 2016-2021. Berdasarkan penelitian pembangunan manusia di Kabupaten Rokan Hulu melalui bidang kesehatan seperti angka ahli hidup tahun 2015-2020 mengalami peningkatan hal ini sejalan dengan peningkatan variabel-variabel yang mempengaruhinya. Dinamika perkembangan manusia di bidang pendidikan seperti harapan lama sekolah dan rata-rata lama sekolah juga mengalami peningkatan pada tahun 2015-2020, namun peningkatan di bidang pendidikan tidak terlalu besar setiap tahunnya. Dinamika pembangunan manusia di bidang kesejahteraan ekonomi, seperti belanja per kapita yang disesuaikan mengalami peningkatan dari tahun 2015-2020, namun pada tahun 2020 mengalami penurunan akibat wabah covid 19. Dinamika indeks pembangunan manusia Kabupaten Rokan Hulu tahun 2015 – 2020 mengalami peningkatan, namun pada tahun 2020 mengalami penurunan yang disebabkan oleh penurunan pengeluaran per kapita yang disesuaikan. Selanjutnya tujuan kedua adalah prioritas pembangunan manusia di Kabupaten Rokan Hulu di bidang kesehatan yaitu pemenuhan alat kesehatan yang memadai. Prioritas pembangunan manusia di bidang pendidikan adalah peningkatan cakupan layanan wajib belajar 12 tahun gratis yang bermutu. Prioritas pembangunan manusia di bidang kesejahteraan ekonomi yaitu mengurangi tingkat kemiskinan.
Copyrights © 2023